Notification

×

Iklan

Iklan

Masyarakat Merauke Ramaikan Pawai Pembangunan Dalam Rangka HUT RI ke-78

Agustus 12, 2023 | Agustus 12, 2023 WIB Last Updated 2023-08-12T09:22:57Z

TOLITVNEWS.COM-Guna Masyarakat Merauke Ramaikan Pawai Pembangunan dalam rangka menyongsong HUT RI KE-78 dengan tema "Terus Melaju, Indonesia Maju" di Kabupaten Merauke, Ibukota Provinsi Papua Selatan, Kamis (10/8).

Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, M.T bersama pejabat tinggi lainnya hadir membuka kegiatan Pawai Pembangunan tersebut.

Kegiatan Pawai Pembangunan berlangsung dengan sangat meriah dan warga kota Merauke sangat antusias dalam merayakan kemerdekaan Republik Indonesia baik peserta maupun penonton yang menikmati penampilan dalam pawai tersebut.
Dalam sambutannya saat pembukaan kegiatan, Drs. Romanus Mbaraka, M.T mengingatkan kembali tentang keamanan pawai. 

“melihat dari yang sebelumnya bahwa dalam kegiatan yang sama ada satu orang yang mengalami celaka, maka dari itu diharapkan kepada seluruh TNI-POLRI, serta seluruh panitia agar dapat mengantisipasi agar tidak terulang lagi,” ujar Romanus.

Sebanyak 295 peserta yang mengikuti Pawai Pembangunan terdiri dari berbagai etnis, mulai dari etnis asli Papua Selatan (Merauke, Boven digoel, Asmat, Mappi), etnis nusantara, barisan pendidikan dan komunitas-komunitas yang ada di kabupaten Merauke.
Bupati Merauke juga menginformasikan bahwa pada tanggal 17 Agustus 2023 setelah penurunan bendera nanti, akan dilaksanakan semalam suntuk hingga pagi hari tanpa ada malam hiburan.

Kegiatan berlangsung dengan baik, membuat semangat kemerdekaan warga Merauke terus menyala-nyala dengan terus menjaga silaturahmi antar keragaman suku, adat, dan budaya yang ada di Kabupaten Merauke. (Djo)*
×
Berita Terbaru Update