KARUBAGA [TOLITVNEWS.COM]-Penjabat (Pj) Bupati Tolikara, Marthen Kogoya, SH.,M.AP didampingi Kepala Inspektorat, Deson Wanimbo, SE melakukan kunjungan ke kampus Institut Teknologi Del Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara, Rabu, 27 September 2023.
Kedatangan Pj Bupati Marthen Kogoya disambut antusias oleh para mahasiswa asal Kabuaten Tolikara yang berbaris di halaman kampus.
Ekspresi kegembiraan juga mereka tunjukan saat acara dialog. Mereka menyanyikan bersama beberapa lagu Papua sambil bertepuk tangan disusul canda tawa ria bersama.
Pj Bupati Marthen Kogoya dalam arahannya pada kesempatan itu memberikan motivasi dan dorongan semangat kepada para mahasiswa agar tetap fokus pada tugas kuliah.
Ia berpesan agar putra-putri Tolikara yang sedang menempuh pendidikan di Institut Teknologi Del harus menggunakan waktu sebaik mungkin agar bisa menyelesaikan kuliah tepat waktu.
Sementara itu, Gultom Gurik mewakili seluruh mahasiswa pada kesempatan itu mengatakan sangat bersyukur atas kepedulian dan perhatian Pemerintah Kabupaten Tolikara terhadap pembangunan bidang pendidikan.
Menurutnya, para mahasiswa Tolikara yang kuliah di Kampus Teknologi Del rata-rata berasal dari keluarga kurang mampu. Oleh karena itu, bantuan pemerintah sangat berarti bagi dirinya dan sesama rekan mahasiswa.
“Kami mengucapkan syukur dan terima kasih, kami bisa berada di sini karena rencana Tuhan dan berkat dukungan dari Pemerintah Kabupaten Tolikara. Terima kasih kepada pak bupati atas dukungan untuk kami semua.
Kami berasal dari keluarga yang susah, ada teman-teman mahasiswa yang orangtuanya sudah tidak ada. Kami tetap butuhkan dukungan dan bantuan dari pemerintah,” ujar Gultom Gurik. (redaksi-tolitvnews)*