KARUBAGA.[Tolitvnews.com]-Penjabat Bupati Tolikara, Marthen Kogoya saat Menemui Mahasiswa Tolikara di Kantor Kemendagri.
Dalam waktu dekat seluruh kepala sekolah di Kabupate Tolikara akan dikumpulkan, oleh Penjabat (Pj) Bupati Tolikara Marthen Kogoya.
Hal itu dilakukan, untuk mengevaluasi layanan pendidikan di Kabupaten Tolikara.
“Sebelum insiden pemukulan terhadap guru dan pengrusakan sekolah di Bokondini, sebenarnya saya sudah minta Kepala Dinas Pendidikan untuk mengumpulkan seluruh Kepala Sekolah mulai dari TK hingga tingkat SMA/SMK yang ada di Kabupaten Tolikara.
Hanya saja, karena ada beberapa agenda lain, sehingga belum terlaksana tapi kita akan lakukan dalam waktu dekat”
“Jadi, kami kumpulkan para kepala sekolah untuk evaluasi pelayanan atau kinerja dunia Pendidikan di Tolikara selama ini,”jelas Pj Bupati Tolikara, Marthen Kogoya via selulernya Ketika dihubungi RRI, Kamis (23/11/2023).
Selain itu, Marthen Kogoya juga hendak menginventarisir permasalah yang dihadapi, dalam pelaksanaan layanan pendidikan di daerah itu.
“Selama ini banyak laporan kalau guru jarang berada di tempat tugas, sehingga kami perlu melakukan evaluasi secara menyeluruh”
“Termasuk laporan terkait pungutan-pungutan oleh pihak sekolah terhadap siswa, itu yang perlu untuk kami konfirmasi kebenarannya dari Dinas maupun Kepala Sekolah, juga alasan para Kepala Sekolah menarik pungutan itu,”katanya.
Lanjutnya, Pemda Tolikara menyayangkan insiden pemukul terhadap guru dan pengrusakan sekolah, yang dilakukan oleh siswa di SMA Negeri Bokondini. Marthen Kogoya berharap,agar peristiwa yang sama tidak terulang kembali.
“Kami sangat menyayangkan insiden itu. Supaya tidak terulang kembali di waktu-waktu mendatang, perlu untuk kami kumpulkan seluruh Kepala Sekolah, untuk bersama-sama kita benahi layanan Pendidikan di Tolikara agar lebih baik lagi,”tambahnya, mengakhiri.[Referensi Tolitvnews.com]*